Cara Membangun Database MySql

Database MySql disebut-sebut sebagai database sejuta umat, selain merupakan aplikasi Open Source (gratisan), cara membuat databasenya juga sangat mudah. Selain itu juga kompatibel dengan berbagai bahasa pemrograman seperti PHP, Java, Visual Basic dll. Meskipun MySql merupakan aplikasi gratisan, tetapi fitur-fitur yang ditawarkan sangat kompleks meskipun tersedia juga MySql versi berbayar.

Database dalam arti umum merupakan sebuah wadah yang menampung data-data entry dalam jumlah yang sangat banyak, yang mana data tersebut dalam kondisi siap sedia ketika sewaktu-waktu kita akan menambah, mengedit atau menggunakanya, dan tersimpan dalam sebuah komputer yang disebut server. Contoh penggunaan database ini misalnya, data pasien sebuah rumah sakit, data barang di mini market, data penjualan, data gudang dll.

Beberapa peralatan yang kita butuhkan untuk membangun sebuah database adalah :
1. Web server, disini akan kita gunakan aplikasi Xampp yang didalamnya sudah mengandung database MySql
2. Odbc Conection, tool ini dibutuhkan ketika kita mengkoneksikan MySql dengan beberapa bahasa pemrograman, misalnya Visual Basic

Untuk memulai dalam perancangan database ini silahkan unduh salah satu aplikasi web server, Xampp di sini, Download aplikasi Xampp

Agar kompatible dengan pemrograman Visual Basic, silahkan unduh Odbc Conection disini, Download Odbc Conection

Setelah semua peralatan lengkap, silahkan ikuti panduan berikutnya yaitu cara menginstal dan membuat database MySql



Related Post:

Anda sedang membaca artikel tentang Cara Membangun Database MySql dan anda bisa menemukan artikel Cara Membangun Database MySql ini dengan url http://vibier.blogspot.com/2013/04/cara-membangun-database-mysql.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Cara Membangun Database MySql ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Cara Membangun Database MySql sebagai sumbernya.

2 komentar: